VIRAL24.CO.ID – KUTAI KARTANEGARA – Kapolres Kutai Kartanegara (Kukar) AKBP Arwin Amrih Wientama didampingi Wakapolres Kompol Angga Indarta mengecek kesiapan personil yang bertugas menjaga Mako, agar selalu dalam keadaan siap dan disiplin dalam menjalankan tugas, Selasa (24/5/22).
Dalam kegiatan tersebut, Kapolres yang didampingi Wakapolres Kutai Kartanegara melakukan pengecekan terhadap kehadiran anggota piket, kerapian seragam polisi (gampol) yang digunakan, sikap tampang dan berikan araha kepada bintara remaja.
Selain itu, Kapolres Kutai Kartanegara AKBP Arwin Amrih Wientama juga memberikan arahan kepada para personel bintara remaja agar lebih memperhatikan kebersihan mako dan buku mutasi yang belum ditulis.
Kapolres meminta supaya anggota memperhatikan sel dan tahanan yang ada supaya bisa dijaga kebersihannya.
“Kemudian jangan lengah pada saat melaksanakan piket jaga Mapolres Kutai Kartanegara ini,” ujarnya Kapolres.
“Saya harap anggota dalam bekerja agar selalu melaksanakan tugasnya sesuai SOP, saya pastikan personel yang bertugas tidak ada kata telat dalam menjalankan tugas terkecuali sudah mendapatkan ijin dari atasan,” tegas Kapolres.
Dikesempatan itu, Wakapolres Kutai Kartanegara Kompol Angga Indarta juga mengimbau kepada bintara remaja supaya bisa bersikap humanis kepada masyarakat dalam memberikan pelayanan kepolisian.
(V24/AL)
Wakapolres Kukar Cek
Wakapolres Kukar Cek