Kecamatan Meranti Adakan Sosialisasi Rembuk Stunting Tahun 2022

Asahan35 views

VIRAL24.CO.ID – ASAHAN – Untuk menekan adanya stunting atau gizi buruk kepada anak balita, pihak Kecamatan Meranti, Kabupaten Asahan mengadakan rembuk stunting tahun 2022 yang di adakan di aula kantor camat Meranti Asahan Sumatera Utara Kamis 11/8/2022 jam 09.00 wib.

Hadir dalam kegiatan ini camat Meranti berserta forkipincam, seluruh kepala desa se Kecamatan Meranti, Ketua PKK Desa se Kecamatan Meranti. Adapun narasumber dari Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan dalam hal ini di laksanakan oleh petugas kesehatan Puskesmas Meranti.

Camat Meranti Sugeng Surya Saragih sebelum acara dimulai berharap kepada narasumber agar menerangkan apa itu makanan bergizi dan bagaimana memenuhi makanan bergizi. Karena stunting berawal dari kurangnya asumsi gizi bagi anak balita.

Camat juga berharap kepada kepala desa agar di masukan dalam anggaran desa untuk ke posyandu, di desa masing-masing agar setiap ada kegiatan posyandu di beri makanan bergizi bagi balita.

Adapun narasumber dari Puskesmas Meranti Santi Penorika dalam kegiatan itu mengatakan, untuk mencegah adanya stunting, maka para ibu hamil dari usia hamil harus menjaga kesehatan mengkonsumsi makanan bergizi, dan setelah bayi dilahirkan Sampai umur 2 tahun, bayi harus diberi makan makanan bergizi.

Setelah acara selesai di lanjutkan dengan penandatanganan bersama camat beserta forkipincam Kecamatan Meranti. (Kirun)

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *