Perhelatan HPN 2023 Sukses, Pemprov Sumut Apresiasi Dukungan Insan Pers

Medan12 views

VIRAL24.CO.ID – MEDAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) mengapresiasi peran dan dukungan seluruh insan pers dan media, yang turut menyukseskan terselenggaranya perayaan Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2023 di Sumut. Antara lain melalui pemberitaan dan rangkaian berbagai kegiatan yang digelar.

Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Provinsi Sumut Ilyas S Sitorus, pada jumpa pers di Media Centre HPN 2023 di Hotel Grand Mercure, Jalan Sutomo Nomor 1 Medan, Jumat (10/2).

“Terima kasih kepada seluruh rekan-rekan media, mulai dari pra hingga puncak acara HPN 2023, yang telah mengabarkan melalui media, baik cetak, elektronik dan online, tentang HPN di Sumut, pastinya ini berdampak positif bagi Sumut,” kata Ilyas Sitorus, yang juga Sekretaris Panitia Daerah HPN 2023.

Menurut Ilyas, dengan dukungan pemberitaan media, banyak masyarakat di luar Kota Medan yang mungkin sebelumnya tidak tahu, sekarang sudah tahu bahwa Kota Medan itu ibukota Sumatera Utara sebagai tuan rumah HPN 2023.

Selain itu, tamu yang hadir juga merasa gembira, seperti yang menjadi harapan masyarakat Sumut selaku tuan rumah. Mereka datang dengan senyum dan pulang dengan senyuman.

“Kita berbincang-bincang dengan panitia dan kawan-kawan media, mereka cukup senang selama mengikuti rangkaian HPN 2023 di Medan, serta Sumut mendapatkan acungan jempol dari pejabat-pejabat Jakarta,” katanya.

Setelah sukses penyelenggaraan HPN 2023, Ilyas juga meminta rekan-rekan media untuk turut menyukseskan pembukaan F1 Powerboat yaitu Kejuaraan Dunia Perahu Motor Formula 1 yang akan diselenggarakan di Danau Toba, pada 24 hingga 26 Februari 2023 mendatang.

“Untuk itu, saya berharap para rekan-rekan media tetap menjaga kekompakan, profesionalisme dan bersinergi untuk ikut menyukseskan event dunia tersebut,” harapnya. (RT)

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *