PONTIANAK – Kapolda Kalbar Irjen Pol Suryanbodo Asmoro mengajak seluruh Personel Polri, baik anggota maupun PNS Polri agar terus meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT.
Hal tersebut disampaikan Kapolda saat menghadiri peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1443 H, di ruang Graha Khatulistiwa, Jum’at (11/3) secara virtual. Dengan mengangkat tema “Dengan Hikmah Isra’ Mi’Raj Nabi Besar Muhammad SAW, Kita Tingkatkan Keimanan dan Kinerja Guna Mewujudkan Polri yang Presisi”.
Peringatan Isra’ Mi’Raj 1443 ini sebagai wujud pemahaman tentang arti dan makna ibadah serta sebagai sarana pembinaan mental bagi seluruh personel Polri dan PNS Polri Polda Kalbar untuk dapat menjaga, memelihara, meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.
“Tetap memberikan pengabdian terbaik kepada masyarakat bangsa dan negara melalui institusi Polri, sehingga Polri akan lebih dicintai dan dipercaya masyarakat bangsa dan negara,” ungkapnya.
Peringatan Isra’ Mi’Raj 1443 H ini bukan sekedar memperingati secara rutinitas, tetapi kita juga harus bisa mengambil hikmah dan pelajaran dari peringatan tersebut.
“Pada peringatan kali ini kita dihadapkan dengan virus Covid-19. Dengan itu kita selalu menjaga protokol kesehatan, selalu berdoa kepada Allah agar wabah ini cepat berlalu dan kita bisa hidup kembali normal,” jelasnya.
Apabila kita dapat mengambil hikmah dan pelajaran dari peringatan Isra’ Mi’Raj 1443 H, kita sebagai anggota Polri, dimanapun bertugas akan dapat diterima oleh seluruh lapisan masyarakat dengan demikian kultur Polri akan berubah menjadi lebih baik dan sesuai harapan.
Kapolda Kalbar berpesan kepada anggota, mari kita disiplin dalam beribadah dan bekerja sebagai amal ibadah kita di sisi Allah SWT.
Penulis : Bripda Juni
(V24/AL)