Kuatir Pekerjaan Asal Jadi, Komisi IV DPRD Medan Minta Dinas PU Tunda Pengerjaan U-Ditch

Medan24 views

VIRAL24.CO.ID -MEDAN – Anggota Komisi IV DPRD Medan, Syaiful Ramadhan mengungkapkan, DPRD Medan sebelumnya meminta proyek pengerjaan U-Ditch di sejumlah titik Kota Medan ditunda. Permintaan penundaan pengerjaan dikarenakan beberapa hal yakni, proyek tersebut harus dikaji secara detail. Termasuk, seberapa besar manfaatnya mengatasi banjir di Kota Medan. Berikutnya, waktu pengerjaan terlalu mepet dan dikhawatirkan pengerjaan tersebut asal jadi. Demikian, bahan yang digunakan.

“Pada saat Kadis PU Kota Medan dijabat Zulfansyah, kami sudah sampaikan untuk menunda pengerjaan proyek tersebut. Ternyata sekarang dilanjutkan begitu terjadi pergantian kepala dinas. Kami sangat kecewa. Apalagi hasilnya banyak dikeluhkan masyarakat,” ungkap Syaiful kepada wartawan, Selasa (8/2/2022).

Politisi PKS ini menambahkan, pihaknya sudah banyak menerima laporan dari masyarakat terkait proyek pemasangan U-Ditch tersebut. Termasuk masalah kualitas pengerjaannya.

“Kami juga sudah memanggil Kadis PU Kota Medan sekarang terkait pengaduan masyarakat tersebut. Kadis berjanji akan memperbaiki jika tidak sesuai dengan perencanaan dan siap menindak pemborong yang mengerjakan. Apabila tidak sesuai spesifikasi pihak ketiga akan di black list,” jelasnya.

Dia menambahkan, pihaknya tidak ingin pemasangan U-Ditch tersebut tidak sesuai dengan spesifikasi. Kualitasnya sangat rendah. Sehingga anggaran yang dihabiskan tidak bermanfaat dan tidak mampu mewujudkan visi misi Wali Kota yakni mengatasi banjir.

“Jangan sampai anggaran yang besar tidak bisa menangani banjir di Kota Medan dan tidak ada manfaatnya terhadap masyarakat,” tegas politisi PKS Medan yang dikenal vokal ini. (VIN)

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *