Menpora Malaysia Berdarah Sumut, Edy Rahmayadi Ajak ke Kampung Halaman

Medan14 views

VIRAL24.CO.ID – MEDAN – Menteri Pemuda dan Olahraga (Belia dan Sukan) Malaysia Ahmad Faizal Azumu ternyata memiliki darah asal Sumatera Utara (Sumut). Ayahnya bermarga Nasution dan ibunya bermarga Lubis. Edy Rahmayadi pun mengajak Menpora Malaysia itu berkunjung ke kampung halamannya di Sumut di lain waktu.

Hal itu diungkapkan Edy Rahmayadi sewaktu memberi sambutan pada penandatanganan kesepahaman antara Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) dengan Majelis Sukan Negara Malaysia di Aula Tengku Rizal Nurdin, Rumah Dinas Gubernur, Jalan Jenderal Sudirman 41, Medan, Senin (29/8). “Lain kali akan kita rayakan dengan gondang sembilan, kita bawa dia pulang kampung,” kata Edy Rahmayadi.

Edy mengungkapkan, Menpora Malaysia masih memiliki banyak saudara di Sumut. Edy juga menjamin Menpora tidak akan pernah tersasar di Sumut, apabila mengenalkan diri sebagai Nasution.

“Di sini banyak bermarga Nasution, kalau Pak Menteri datang ke sini pasti tidak kesasar, sebut saja marga Nasution, banyak yang mengantar nanti,” kata Edy berkelakar.

Edy mengakui bahwa banyak orang Indonesia yang berada di Malaysia. Hal itu yang membuat hubungan Indonesia dengan Malaysia sangat erat. Secara geografis Indonesia, khususnya Sumut memang sangat dekat dengan Malaysia.

Menpora Malaysia Ahmad Faizal Azumu membenarkan pernyataan Gubernur Edy Rahmayadi. Ia akan datang kembali ke Sumut sebagai Anak Mandailing. “Lebih 10 tahun tidak pulang kemari, tapi ikatan saya kepada seluruh keluarga disini selalu tersemat di sanubari,” kata Faizal. (RT)

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *