VIRAL24.CO.ID – ASAHAN – Kepala Dinas Kominfo Asahan, Syamsuddin, menyampaikan Bupati Asahan Surya menghadiri pelantikan dua anggota DPRD Asahan pengganti antar waktu (PAW) kemarin Rabu (15/11). Dua anggota PAW itu masing-masing dari Partai PPP dan Gerindra.
Syamsuddin, saat ditemui Kamis (16/11) menyebutkan dua nama PAW itu yakni Aidi dari Fraksi PPP menggantikan Ilham Sarjana, Ranto Ramanda Sinambela dari Fraksi Gerindra menggantikan Bambang Rusmanto
Syamsuddin menyampaikan dalam sambutan Bupati mengatakan, pelantikan PAW ini bukanlah sekedar hanya melengkapi jumlah anggota dewan semata, akan tetapi bagaimana agar jalannya roda pemerintahan di Kabupaten Asahan ini dapat berlangsung sebagaimana yang diharapkan bersama, sejalan dengan adanya fungsi pengawasan dari lembaga legislatif yang terhormat ini.
Di samping itu, pelantikan ini juga merupakan perwujudan kepercayaan masyarakat untuk mengemban amanah, tugas dan tanggung jawab sebagai Wakil Rakyat, apalagi saudara adalah juga merupakan bagian dari masyarakat Asahan, sehingga kami yakin dan percaya saudara mengetahui dan memahami betul apa yang menjadi aspirasi masyarakat Kabupaten Asahan ini,”terangnya.(Kirun)